KABUPATEN BEKASI – Ingorayanews.co.id, – Pemerintahan desa Karangharum, Kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi Jawa Barat, telah melaksanakan serta mengelar rapat Musrenbangdes tingkat desa untuk tahun anggaran 2022, acara tersebut dibuka langsung oleh Kepala desa Karangharum M.Rimansyah,Amd, dan dihadiri oleh Camat Baru Bapak Drs. H Asan Asari M.pd. M.Id. dengan dihadiri peserta kurang lebih 60 orang, dan acara musrenbangdes digelar di Aula Desa Karang Harum pada hari kamis ( (21/01/21).
Dalam kesempatannya Kades Karang Harum M.Rimansyah,Amd berharap agar digelarnya rapat musrenbangdes kali ini adalah untuk merealisasi usulan di tahun 2022, dan dari hasil rapat musrenbangdes untuk anggaran tahun 2022 menghasilkan kesepakatan bersama dalam menentukan kegiatan pembangunan yang menjadi prioritas sesuai dengan usulan bersama.
Semoga, lanjutnya, apa yang dihasilkan dari rapat musdus dan dilajutkan dengan rapat musrenbangdes tentang segala usulan kegiatan yang sudah masuk akan digelar dan dianggarkan pada tahun 2022, dan semoga semua usulan nanti bisa terwujud, sehingga masyarakat desa Karangharum dapat merasakan dampak dari adanya pembangunan didesa, pungkas M.Rimansyah.
Kegiatan musrenbang kali ini untuk para anggota dan peserta yang hadir telah dibatasi mengingat Kabupaten Bekasi telah masuk zona merah, dan bagi setiap anggota yang hadir haruslah mengikuti standar prokes serta wajib mencuci tangan, serta menjaga jarak dan harus menggunakan masker guna terhindar dari penyebaran wabah Covid 19.(R4y-ST)